Resep Jajanan Pastel, Karipap, atau Epok

www.dwina.net 

Yuhuuu ketemu lagi diresep kuliner selanjutnya.... yang ngaku cinta kuliner mari merapat... Selama ini saya sering share tentang makanan yang berat-berat seperti nasi goreng, sate ayam, ayam goreng, oseng daging dll.. nanti kalo disebutin satu-satu bisa abis 3 halaman. halaah... Jadi kali ini saya ingin share tentang jajanan pasar yaitu gorengan. Wuuihh yang namanya gorengan tuh ga ada matinya ya.. biar kata diet kalo udah ketemu gorengan rasanya pengen nyuil aja. Baiklah tanpa berpanjang cerita lagi yuk ah kita bikin gorengan pastel atau karipap (melayu) atau epok (melayu lagi) :p.

Bahan gorengan pastel:
1.000 gr tepung terigu kualitas sedang seperti segitiga biru
250 gr margarin
3 butir telur ayam
400 ml air yang sudah dicampur dengan gula garam. Kenapa? karena kalau gula garamnya dimasukkan ke tepung susah bercampurnya. Jadi larutkan saja dalam air. Ukuran air juga disesuaikan dengan adonan ya... kalau rasanya masih keras boleh ditambah lagi.

Bahan isian pastel:
500 gr kentang potong dadu
500 gr wortel potong dadu
200 gr buncis potong dadu
3 tangkai seledri potong halus
1 tangkai daun bawang potong halusi
Garam secukupnya
Gula secukupnya
Penyedap bila suka
5 buah telur rebus dibelah 6 agar isian pastel lebih delimaknyoss

Bumbu gorengan pastel:
5 butir bawang merah
3 butir bawang putih
1/4 sdt merica
1/2 ons cabe rawit atau sesuai selera
1 ujung ruas jari kunyit agar warnanya lebih menarik
2 lembar daun salam
semua bumbu dihaluskan


Cara memasak gorenga pastel:
Untuk bahan isian, tumis bumbu halus, masukkan daun salam setelah harum masukkan kentang, setelah setengah layu masukkan worter tumis sebentar kemudian buncis. Terakhir masukkan daun seledri dan daun bawang, beri gula dan garam sesuai selera. Tambahkan juga penyedap rasa bila suka. Setelah masak, sisihkan.

Untuk bahan kulit pastel. Campurkan terigu dan margarin yang sudah dicairan. Masukkan telur aduk rata, kemudian masukkan air dengan campuran gula garam. Uleni hingga kalis. Setelah itu cetak berbentuk kerang bisa dengan tangan atau dengan cetakan yang banyak tersedia dipasaran. Isi kulit pastel dengan sayuran yang sudah ditumis tadi. Masukkan juga telur rebus lalu tutup. Rapikan. Terakhir goreng diatas api sedang agar kulit pastel lebih renyah dan crispy. Siap diembat :D
pastel dalam pelukan pudding :D
Back To Top