Berlari sebagai Rutinitas Olahraga yang Murah dan Praktis dilakukan Setiap Saat

Dwina.net - Anda memiliki waktu yang singkat namun ingin tetap bisa berolahraga secara rutin? Anda bisa memilih olahraga berlari sebagai jawabannya. Berlari sangatlah murah dan tergolong praktis. Anda cukup menyediakan sepatu olahraga untuk berlari atau biasa disebut dengan running shoes, lalu lakukanlah kegiatan berlari kapan pun Anda inginkan. 

Bahkan dewasa ini, melakukan kegiatan berlari di malam hari. Olah raga ini sudah ada sejak zaman Yunani dan kini semakin berkembang. Olah raga yang tergolong murah ini menjadi lebih fun jika dilakukan bersama dengan keluarga atau teman-teman di kantor. Dengan slogan fun run kini semakin banyak orang yang melakukan olah raga lari dan berusaha memecahkan rekor terbaru mereka.

Untuk kalian yang baru memulai olah raga ini berikut adalah beberapa tips untuk bisa berolahraga lari secara maksimal.

tips sehat
pixabay

Perhatikan trek lari Anda, jangan sampai polusi udara menjadi pengganggu
Saat akan berlari, pastikanlah Anda memiliki trek lari yang sesuai. Jika Anda lebih menyukai suasana yang sepi, cobalah untuk berlari di dalam perumahan pada dini hari. Beberapa kota sudah memiliki pedestrian street yang cukup bagus untuk dicoba sebagai trek lari, namun jangan lupa pastikan Anda melakukan kegiatan berlari bukan pada jam sibuk dimana banyak kendaraan yang berkeliaran di sekitar trek. Polusi udara akan merusak momen sehat yang sudah Anda rancang sedemikian rupa.

Pakailah sepatu dengan benar beserta kaus kaki di dalamnya
Menggunakan sepatu lari juga harus diperhatikan dengan cermat. Sebaiknya Anda menggunakannya bersama dengan kaus kaki untuk mencegah lecet selama berlari. Jangan lupa juga untuk mengganti kaus kaki secara berkala untuk menghindari bau kaki dan kemungkinan timbul jamur karena sepatu yang terlalu lembab.

Karena akan berlari bukan berarti tidak membutuhkan pemanasan sebelumnya
Pemanasan sangatlah penting. Meskipun kita akan berlari, pemanasan tetaplah dibutuhkan. Lakukan gerakan gerakan ringan untuk membuat rileks otot dan sendi sendi tubuh. Pastikan untuk melakukan pemanasan dengan benar untuk mencegah terjadinya kecelakaan saat berlari berupa keram otot yang umum terjadi saat Anda menghindari pemanasan sebelumnya.

Saat semua persiapan sudah lah sempurna, Anda bisa memperhatikan kembali mengenai hidrasi dan kelembapan tubuh. Berlari akan membuat Anda mudah merasa haus. Pastikan kebutuhan cairan tetap terpenuhi dan klik link https://www.nivea.co.id/article/lips/selamat-tinggal-bibir-kering-dan-pecah-pecah untuk mendapatkan bibir lembap. Jangan lupa gunakan cleansing water wajah yang bagus pula sesudah berolahraga.

Jadi, kapan mau lari?



Back To Top